Penutupan Malang Joint Campus jilid 1

Tepat pada tanggal 10-10-2010 dilaksanakan silaturahmi seluruh warga Malang Joint Campus (MJC) di Aula BAU Universitas Muhammadiyah Malang. Sebagai tuan rumah hadir Dekan Fakultas Teknik UMM, seluruh Penjab D3TKJ dari 4 provider:Universitas Negeri Malang, Politeknik Negeri Malang, VEDC Malang, Dosen, Manajer dan Teknisi/Administrasi serta alumni & mahasiswa MJC baik Batch 1 maupun 2.

Acara ini sekaligus Penutupan MJC Jilid 1, karena mhs batch 1 & 2 sudah dikembalikan ke masing-masing provider, sebagian sudah lulus, meski sebenarnya kerjasama/MoU MJC masih 2 tahun lagi, masih ada kemungkinan untuk keberlanjutan MJC dengan bentuk dan program yang berbeda. MJC digagas oleh Bp. Gatot HP – Kabiro PKLN Depdiknas waktu itu, yang disambut oleh 4 Provider D3-TKJ : UM, UMM, Polinema, VEDC, serta Pemkot Malang.

Ide awalnya adalah memanfaatkan fasilitas/area di Malang timur yang “idle” dimana ada sebuah perumahan yang untuk sementara waktu tidak dimanfaatkan oleh pemiliknya, sehingga rumah-rumah tersebut “terbengkalai”. Perumahan tersebut di daerah Buring – Cemoro Kandang. Dengan kerjasama 4 provider harapannya bisa “merehab” menjadikan sub-kampus untuk perkuliahan D3-TKJ PJJ. Maka mulai akhir 2006 – awal 2007 disewalah rumah-rumah tsb, kemudian direhab untuk nantinya dijadikan kelas serta studio bagi mhs.Pada Januari 2007 diselenggarakan seleksi mahasiswa MJC batch 1, dengan jumlah mhs diterima 136 org, mereka adalah Guru/Teknisi atapun alumni SLTA yang magang di institusi/sekolah, harapannya mereka bisa menjadi Teknisi Jardiknas di sekolah masing-masing.

Rabu 14 Maret 2007 bertempat di Ruang Rapim 1 Gedung Pusat Politeknik Negeri Malang berlangsung acara Videoconference Peresmian Jardiknas di Bali danPenandatanganan MoU Malang Joint Campus (MJC). Hadir pada kegiatan tersebut Wakil Walikota Malang Bp. Bambang, Rektor Universitas Negeri Malang, Direktur Politeknik Negeri  Malang, Kepala Pusat Pengembangan Penataran Guru Teknologi/VEDC Malang , Rektor Universitas Muhammadiyah Malang, Sekretaris Paguyuban PJJ Jawa Timur, Kepala Dinas Pendidikan se-Malang Raya, Penanggungjawab PJJ seluruh Provider, ICT Center se-Malang Raya, Pimpinan Politeknik Negeri Malang, Koordinator dan Mahasiswa MJC

Ini mungkin kerjasama kampus yang unik, dimana 4 provider besinergi dan sharring resources. Meski mhs ini status adalah mhs masing2 provider, tetapi mereka disatukan dalam sebuah kampus, mendapat perkuliahan dari Dosen ke 4 Provider, serta kadang datang langsung untuk praktikum di kampus 4 provider, Jadimhs ini merasakan perkuliahan di 4 kampus, mereka diperjalankan ke Buring serta kampus-kampus di Malang Raya (Kampus UM, UMM, Polinema, VEDC).

 

Acara silaturahmi diawali dengan sambutan-sambutan, serta ucapan syukur dengan selesainya program MJC jilid 1 oleh Dekan Fak Teknik UMM, Koordinator MJC, Penjab Provider, Perwakilan Alumni/mahasiswa MJC Batch 1 serta perwakilan Batch 2

Banyak kesan-pesan disampaikan, diantaranya semoga kerjasama 4 kampus ini terus berlanjut, dengan segala lika-liku suka-duka kuliah di MJC yg berada di gunung Buring (10 Km timur kota Malang, bahkan ada mhs yg harus menempuh 40 Km), heteroginitas mhs baik dari umur 18-40an thn, asal institusi/sekolah magang dari Diknas, SD, SMP,SMK/SMA, ada lulusan baru SLTA bahkan sudah Sarjana. Mhs yg “tua” merasa muda kembali karena bertemu dgn mhs yg sebenarnya baru lulus 1-2 thn dari SLTA. Mhs juga bisa menikmati kuliah di 4 kampus serta kuliah dengan Dosen dari 4 kampus, dll.. dll.. dll. Tentunya ada juga yang bertemu jodoh di kampus MJC pula. Semoga penutupan MJC jilid 1 ini bisa mengambil hikmah, pelajaran dari semua kesan-pesan yang ada, serta mengamalkan apa yang bisa dan sudah diperoleh selama mengikuti program ini.

 

Setelah kesan-pesan yang sangat singkat disampaikan, kemudian seluruh warga MJCberhalal-bihalal untuk saling memaafkan. Terima kasih kepada seluruh pihak yang telah berperan serta dalam program MJC. Sukses untuk seluruh warga MJC jilid 1 !!!!

Setelah acara selesai, dilanjutkan dengan Seminar Nasional 10-10-10, dengan materi :

  • Pendekatan Pembelajaran berbasis Karakter, oleh Dr. H. Bambang Triono (Direktur Sragen Technopark), Founder IME dan penulis buku “Inspiring Moslem Entrepreneur”
  • Blended Learning with Web 2.0 Tools, oleh Ir. Wahyu Purnomo, MT . Indonesia-German Institute e-Learning Multiplicator

 

 

Leave a comment

Filed under akti-vitas, narasumber

Leave a comment